Semarang – Warga Kelurahan Banjardowo, Kecamatan Genuk, Kota Semarang digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria yang mengapung di saluran air pada Jumat siang (16/1/2026).
Mayat tersebut pertama kali ditemukan warga di aliran saluran air yang berada di sekitar area rumah pompa Banjardowo. Saat ditemukan, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia dan segera dilaporkan ke pihak berwajib.
Hingga berita ini diturunkan, identitas korban masih belum diketahui secara pasti. Namun berdasarkan keterangan warga sekitar, korban diketahui memiliki riwayat penyakit epilepsi.
Menurut informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut diduga terjadi pada Kamis (15/1/2026). Korban disebut hendak mencuci kaki di sekitar saluran air, namun diduga penyakit epilepsinya kambuh secara tiba-tiba. Karena lokasi di sekitar rumah pompa tergolong sepi dan minim aktivitas warga, kejadian tersebut tidak diketahui oleh siapa pun.
“Di sekitar sini memang jarang orang lewat, apalagi malam hari,” ujar salah seorang warga.
Korban baru ditemukan pada Jumat siang dalam kondisi mengapung di saluran air. Petugas kepolisian yang menerima laporan langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta mengevakuasi jenazah.
Selanjutnya, jenazah dibawa ke fasilitas kesehatan guna pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kematian. Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga agar segera melapor ke aparat setempat.
Kasus penemuan mayat ini masih dalam penanganan dan penyelidikan pihak kepolisian.
Pewarta : Red/Tim


